Holland Bakery adalah salah satu toko roti dan kue terkenal di Indonesia karena memiliki lebih dari 200 outlet di Indonesia yang tersebar di berbagai kota seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Lampung, Batam, Pekanbaru, Makassar dan Manado. Di Bandung sendiri terdapat beberapa outlet Holland Bakery, salah satunya terletak di Jalan Merdeka, bangunannya mudah dikenali karena memiliki gaya khas yaitu ada semacam kincir angin khas Belanda di bagian atapnya. Holland Bakery ini menyediakan aneka macam roti dan kue seperti roti srikaya, roti abon pedas, croissant coklat, chicken pie, nougat taartjes, ada juga kue dengan karakter disney dan lain sebagainya. Berikut foto Holland Bakery di Jalan Merdeka, Bandung yang saya ambil beberapa hari yang lalu.
Lokasi Holland Bakery:
Persis di belokan perempatan antara Jalan Merdeka dan Jalan Riau, bangunannya memiliki kincir angin khas Belanda di bagian atapnya.
Alamat Holland Bakery:
Jalan Merdeka No. 68 Bandung, Jawa Barat.
Telp: 022-4221121 / 022-4221124.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar